Cat Kayu Besi Water Based Untuk Green Furniture

Cat Kayu Besi Water Based Untuk Green Furniture

Apakah Anda sudah menggunakan green furniture di rumah Anda? Green furniture mungkin masih jarang digunakan dan jarang sekali diaplikasikan pada rumah. Green furniture sangat membantu lingkungan agar lebih asri dan juga nyaman. Nah untuk mendukung adanya green furniture dengan baik ini maka digunakan cat kayu besi water based yang aman dan ramha lingkungan. Cat water based yang digunakan untuk green furniture adalah cat yang menggunakan bahan pelarut air sehingga dari sisi budgeting cat ini sangat hemat.

Baca Juga : cara cat ulang pintu aluminium yang mengelupas

promo produk finishing natural oil dan sanding sealer

Cat Kayu Besi Water Based Untuk Green Furniture
Cat berwarna yang terdapat pada kuas.

Cat water based yang digunakan untuk green furniture bukanlah cat yang biasa. Cat water based adalah cat yang tidak mengandung bahan kimia berbahaya seperi logam berat. Bisa juga cat water based membatasi penggunaan bahan kimia berbahaya agar tidak menguap dan mencemari lingkungan. Konsep dari cat water based adalah untuk menghindari terjadinya kontaminasi di udara yang mengakibatkan makhluk hidup terkena dampak buruknya.

Cat ini diciptakan akibat penggunaan cat solvent sudah terlalu berlebihan yang memberikan kontribusi besar terhadap pencemaran udara. Nah karena cat water based menggunakan bahan pelarut air maka tidak ada gas yang dihasilkan berbahaya bahkan hingga mencemari lingkungan terutama makhluk hidup. Cat water based kini banyak digunakan karena kemanannya tersebut.

Salah satu produk cat kayu besi water based yang direkomendasikan adalah Orchid. Cat kayu besi Orchid adalah cat yang proses aplikasinya hanya membutuhkan bahan pelarut air dan juga kuas. Jadi selain memenuhi persyaratan green furniture, proses aplikasinya pun sangat mudah. Tampilan yang dihasilkan sempurna karena bebas brush mark.

promo produk biovarnish sanding sealer

Mengenal Green Furniture?

Apa sebenarnya green furniture? Menurut pengertian dari berbagai sumber green furniture adalah simbol dari penggunaan kayu dan sejenisnya yang digunakan  untuk melestarikan hutan sehingga materialnya pun memiliki kandungan toxic yang snagat rendah, diproduksi secara lokal dan cuku bertahan lama dengan baik. Cirinya dari green furniture adalah mudah untuk diperbaiki, mudah untuk dirakit dan juga dilepas seperti furnitur knockdown, dan mudah untuk didaur ulang yang meminimalisir penimbunan sampah furnitur.

Cat Kayu Besi Water Based Untuk Green Furniture
Logo C2C

Biasanya produk yang termasuk katagori green furniture telah memiliki sertifikasi dari MBDC’s C2C (Cradle 2 Credle). C2C sendiri adalah desain produk biomimetic yang menjadi model dalam dunia industri salah satunya furnitur yang menggunakan bahan baku serat alam atau material natural yang mudah untuk di daur ulang, aman dan ramah lingkungan serta menjaga metabolisme alam. Hasilnya adlaah untuk melindungi kehidupan dan generasi di masa depan.

Maka green furniture ini diciptakan untuk menjaga ekosistem tetap berjalan dengan baik. Namun bisa tetap membuat manusia tetap produktif menciptakan produk yang berkualitas tinggi. Jadi sistem dari green furniture ini sudha mulai dicanangkan dan sudah banyak dipikirkan oleh khalayak umum. Melihat dari gerakan green furniture ini banyak sekali yang senang dengan jenis furnitur ini karena sama sekali tidak mengandung bahan kimia yang berbahaya.

Melihat dari konsep green furniture di atas maka tidak heran apabila cat atau bahan finishing yang digunakan untuk green furniture haruslah aman dan juga ramah lingkungan. Di sini penggunaan cat water based adalah langkah yang sangat tepat. Cat yang sma-sama tidka mengandung bahan toxic sangat wajib digunakan. jadi apakah Anda akan menggunakan green furniture dengan cat water based untuk bumi yang lebih aman dan ramah lingkungan demi masa depan anak cucu? Jawabannya tentu ada di tangan Anda sekarang juga.

Cara Mudah Memilih Green Furniture

Jika Anda Ingin mendapatkan green furnitur dan memulai hidup sehat mulai dari sekarang, maka pilihlah dengan bijak. Bagi Anda yang belum tahu bagaimana memilih  green furnitur yang sesuai maka ikuti langkah berikut ini.

  • Green furnitur adalah furnitur yang memiliki sertifikasi.

Selalu pilih furnitur yang memiliki sertifikasi C2C. Pada awalnya orang purba menggunakan batu sebagai rumah dan juga furnitur. Namun setelah mereka mengetahui bahwa kayu adalah material yang lebih baik maka kayu dimanfaatkan bahkan hingg sekarang. Ini mempengaruhi penebangan hutan yang sangat tinggi. Green furnitur yang sudah memiliki sertifikasi maka konsep yang digunakan sudah sesuai dengan furnitur yang aman dan juga ramah lingkungan sehingga mengurangi penebangan hutan dan pencemaran lingkungan.

  • Furnitur menggunakan material bekas

Mengurangi penebangan hutan salah satunya adalah dengan menggunakan kayu bekas. Jika Anda memiliki furnitur kayu lama namun sudah tidak digunakan lagi maka Anda bisa melakukan refinishing. Jangan membuang metarial kayu dari furnitur yang sudah tidak terpakai, karena kayu tersbut masih memiliki kualitas yang bagus untuk diolah menjadi furnitur yang lainnya.

  • Mudah untuk di daur ulang dan dibongkar

Cat Kayu Besi Water Based Untuk Green Furniture
Furnitur meja yang difinishing dengan cat aman.

Furnitur yang mudah untuk di daur ulang baik itu material kayu maupun material besi adalah produk green furnitur. Fungsi utama diciptakannya green furnitur adalah untuk menghemat bahan baku kayu yang ada di hutan sehingga tidak akan merusak hutan. Ini dibutuhkan untuk tetap menjaga alam tetap lestari. Dengan furnitur yang mudah didaur ulang akan menghemat penggunaan kayu. furnitur yang mudha dibongkar akan mempermudah proses daur ulang.

  • Plastik dan besi yang dapat di daur ulang

Selain kayu, material besi dan plastik adalah salah satu jenis material yang sulit untuk didaur ulang. Kesulitan daur ulang ini tentu akan menimbulkan masalah mengenai penumpukan sampah. Nah material besi dan juga plastik kini beberapa ada yang dapat di daur ulang, namun tentu saja dibandrol dengan harga yang tinggi karena merupakan produk yang masih baru.

  • Pilih gaya minimalis

Cat Kayu Besi Water Based Untuk Green Furniture
Meja dengan desain minimalis.

Modern ini gaya minimalis merupakan salah satu bagian dari green produk. Berbeda dengan gaya klasik yang mengedepankan ukuran furnitur yang besar, gaya minimalis lebih mengedepankan bentuk atau ukuran furnitur yang kecil dan memiliki fungsi yang banyak atau mulitifungsi. Ukuran yang kecil tentu akan menghemat tempat dan juga menghemat bahan baku yang digunakan.

  • Beli furnitur di toko terdekat

Ketika Anda membeli furnitur yang berada di luar kota, maka Anda tidaklah mendapatkan green furnitur karena bahan baku yang digunakan untuk membeli furnitur juga disebarkan melalui udara dan menimbulkan polusi. Maka sebaiknya belilah furnitur yang dekat dengan rumah.

  • Kandungan toxic rendah

Cat Kayu Besi Water Based Orchid Kelas Dunia
Produk cat kayu besi Orchid.

Salah satu hal yang paling penting adalah kandungan toxic yang sangat rendah. Kandungan toxic yang rendah ini biasanya terdapa pada bagian produk finishing kayu atau besi dan alumunium. Jika Anda tidak ingin tercemar dengan tozic maka gunakan cat kayu water based yang bebas dari zat kimia  berbahaya.

  • Pilih gaya vintage

Gaya vintage atau gaya yang khas dengan gaya kesederhaannya ini bisa anda dapatkan dengan mudah di toko.gaya ini juga banyak digunakan modern ini. Bahkan Anda bisa mendaur ulang furnitur vintage. Gaya ini telah dirancang untuk mendapatkan hasil yang kuat dan juga tahan lama. Untuk masalah penampilan, gaya vintage adalah gaya yang sangat memuaskan.

Cara Menggunakan Cat Kayu Besi Orchid pada Green Furniture

Orchid adalah pilihan tepat untuk menghasilkan furniture yang aman dan ramah lingkungan. Setelah memilih gaya untuk furniture, maka selanjutnya adalah cara bagaimana mengaplikasikan cat pada permukaan kayu. 

Gaya vintage dan cat Orchid, membutuhkan proses aplikasi yang sedikit berbeda. Jika biasanya cat bisa langsung diaplikasikan merata ke permukaan kayu, maka kini tidak lagi. Ada beberapa proses lainnya yang harus dilakukan. 

Bagi Anda yang sudah membeli kayu bekas atau furniture lama dan hendak didaur ulang dengan melapisinya dengan cat baru, maka langkah pertama yang harus dilakukan adalah menghilangkan lapisan coating yang lama.

Gunakan bahan kimia khusus untuk menghilangkan lapisan tersebut dan dilakukan satu hari sebelum mengecat. Anda bisa melakukan proses pengecatan di hari berikutnya. Jika menemukan beberapa kerusakan seperti luka goresan di permukaan maka biarkan saja. 

Apabila sudah hilang betul lapisan cat yang lama, maka Anda bisa mengeringkannya selama semalaman. Keesokan harinya Anda bisa mulai bersiap untuk mengecat, kemudian lanjutkan beberapa tahapan mengecat berikut ini:

  • Mempersiapkan furniture

Furniture yang sudah kering masuk ke tahapan pengamplasan. Tujuan mengamplas adalah membersihkan sisa cat yang masih menempel. Selain itu juga membuka pori kayu dan menghilangkan kotoran yang masih menyumbat pada pori kayu. 

Cara mengamplas bisa menggunakan kertas amplas nomor 180 atau 200. Amplaslah menggunakan mesin supaya lebih cepat selesai. Apabila pengamplasan sudah selesai, Anda bisa membersihkan debunya menggunakan vakum atau kain kering. 

  • Merusak beberapa bagian furniture

Rusak beberapa bagian furniture seperti mengamplasnya dengan kertas amplas kasar. Anda juga bisa menggunakan sikat kawat dan sikatkan searah dengan serat kayu. Buatlah guratan hingga tampak sealami mungkin. Selanjutnya Anda bisa membersihkan permukaan kayu dengan kain kering. 

Perhatikan lagi apakah bagian yang rusak sudah tampak alami. Jika belum Anda bisa menumpulkan siku furniture menggunakan paku. Merusak furniture ini akan membuat gaya vintage pada furniture lebih menarik. 

  • Mencampurkan cat Orchid

Selanjutnya adalah mempersiapkan cat agar siap untuk diaplikasikan. Anda bisa melarutkan cat Orchid terlebih dahulu menggunakan air. Gunakan perbandingan 3 bahan berbanding dengan 1 bagian air. 

Perbandingan ini cukup berbeda dengan aplikasi cat lainnya. Bahan cat Orchid yang digunakan lebih banyak karena supaya menciptakan warna yang lebih pekat. Setelah itu aduk hingga cat merata dengan bahan pelarut. Hingga tidak ada yang mengendap. 

  • Mengaplikasikan Orchid

Karena ingin mendapatkan hasil finishing vintage, maka alat yang digunakan bukanlah kuas. Anda bisa menggunakan scrape, pisau palet atau cape yang biasanya untuk aplikasi dempul. Nah untuk mengaplikasikannya cukup celupkan cape hingga bagian ujungnya terlapisi cat. 

Kemudian seret scrape searah dengan serat kayu, lakukan secara acak. Satu hal yang terpenting adalah mengaplikasikan secara acak agar terlihat cat seperti memudar. Kemudian tunggu hingga benar-benar kering sekitar 60 menit. 

  • Mengulangi aplikasi

Ulangi langkah ketiga dan keempat menggunakan warna cat Orchid yang berbeda. Anda bisa memadukan warna-warna seperti merah dan hitam, kuning dan hitam atau warna lain yang kontras. 

Bahkan bisa juga memadukan lebih dari dua warna. Anda bisa melapisi warna kedua atau ketiga secara tumpuk, tapi pastikan saja warna cat yang pertama tetap terlihat. Pastikan juga bahwa setiap lapisan coating sudah benar-benar kering. 

Cara mengaplikasikan cat kayu besi Orchid ini sangat mudah, Anda bisa menggunakannya kapan saja karena waktu kering yang relatif cepat. 

Ketika Anda ingin mendapatkan furniture dengan bahan finishing water based maka Anda bisa membeli secara langsung melalui website ini. Jika Anda sudah membeli maka Anda bisa mengaplikasikan sendiri dengan cara yang sangat mudah yaitu menggunakan kuas.

Ada banyak sekali produk water based seperti cat kayu besi Orchid untuk warna solid dan juga cat kayu Biovarnish untuk hasil warna natural.

Produk cat water based ini bisa Anda dapatkan langsung melalui website ini. Caranya cukup dengan membeli langsung dengan memilih bahan finishing yang dibutuhkan. Sedangkan bagi Anda yang berada di wilayah Cirebon bisa langsung saja membeli melalui kantor cabang langsung yang bertempat di Jl. Kisabalanang no. 23 Megucilik, Weru, Cirebon, Jawa Barat.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.