Lampu adalah kebutuhan penting dalam setiap hunian. Tanpa adanya lampu maka ketika malam hari akan sangat sulit untuk beraktifitas di dalam rumah. Ada banyak sekali macam lampu yang digunakan dalam hunian.
Macam-macam lampu tersebut adalah lampu gantung atau hanging lamp, lampu meja dan juga lampu dinding. Model lampu tersebut kemudian mulai  berkembang dan juga memiliki berbagai macam model disesuaikan dengan gaya dalam rumah yang diciptakan.
Dari masa ke masa lampu memiliki warna yang disukai. Pada bulan ini, berikut beberapa pilihan warna favorit dari cat kayu besi Orchid yang paling banyak digunakan.
Baca Juga : aplikasi warna pastel untuk interior yang bagus
- Grey
Warna abu-abu ini sangat khas dan juga sangat cocok apabila digunakan pada gaya modern. warna abu-abu ini biasanya digunakan pada lampu yang menggunakan material besi dan juga alumunium.
- Black
Warna hitam yang menunjukan tampilan elegan, mewah dan kontras apabila dipadukan dengan warna lain juga banyak digemari. Warna hitam dapat diaplikasikan untuk berbagai amcam gaya dengan tema yang lebih luas.
- White
Warna putih adalahw arna terang yang akan menambah suasana ruangan lebih terang dan juga berish. Warna putih apda lampu akan memperlihatkan eksegaran di malam hari dan cenderung menimbulkan harmonisasi yang tinggi di dalam ruangan.
- Pearl
Warna pearl atau mutiara ini sangat cocok apabila digunakan dalam tema ruangan klasik yang masih mengutamakan kemewahan dan banyak ornamen. Penggunaan warna mutiara pada ruangan ini tentu saja akan mendukung tampilan terang dan glamour.
- Pelita green
Warna pelita green yang merupakan hijau muda diaplikasikan apda jenis tema hunian modern yang lebih memeprlihatkan kesan santa dan dingin tanpa banyak ornamen. Warna ini sangat soft seperti warna pastel oleh karena itu warna ini juga banyak dipilih.
- Gold
Warna emas tidak jauh berbeda dengan warna pearl yang sering digunakan pada hunian bergaya klasik. Karena banyak ornamen pada lampu yang membutuhkan tampilan sedikit dari warna emas untuk lebih memperlihatkan tingkat kemewahan.
- Red
Warna merah ini banyak digunakan pada desain lampu kontemporer atau pop art. Warna merah yang mencolok akan menimbulkan kesan kontras di dalam ruangan. Walaupun terkesan panas jika Anda bisa memadukan dengan warna soft seperti warna putih, abu-abu bahkan hitam bisa menciptakan ruangan yang harmonis.
- Cooper
Warna cooper yang ebih memeperlihatkan kesan warna tembaga yang gelap ini banyak digunakan apda lampu yang menggunakan material besi. Warna cooper bagus digunakan untuk jenis desain klasik karena memperlihatkan kesan lawas.
- Deep blue
Warna deep blue atau biru gelap ini memeprlihatkan kesan elegan yang gelap tetapi sekaligus memberikan efek yang lebih tenang. Anda bsia memeberikanw arna deep blue pada hanging lamp sebagai aksen.
- Milk cream
Anda akan takjub jika Anda menggunakan milk cream pada. Warna ini sangat cocok bagi Anda yang ingin mendapatkan hasil dari gaya modern minimalis. Milk cream ini cocok bagi Anda yang tidak ingin menggunakan warna putih tetapi tetap ingin mendapatkan ruangan yang lebih cerah. Maka Anda bisa meletakan warna ini pada hanging lamp.
Melihat jenis-jenis warna cat kayu besi Orchid ini maka Anda bisa menggunakannya pada berbagai macam jenis bentuk lampu. Warna yang dipilih bisa menyesuaikan dengan jenis atau sesuai dengan gaya dan desain yang Anda inginkan.
Jenis-Jenis Hanging Lamp
Ada banyak sekali jenis-jenis hanging lamp sebelum Anda memutuskan akan membeli bahkan membuat jenis hanging lamp. Ada banyak sekali jenis hanging lamp yang bisa Anda pilih dan finishing sendiri sebagai berikut:
- Lampu gantung chandelier
Lampu tipe chandeliar ini memiliki banyak ornamen sehingga sering digunakan pada hunian tema-tema klasik. Bahkan chandeliar adlaah salah satu dekorasi rumah yang paling rumit. Selain sebagai penerangabh, chandelier akan berfungsi sebagai  pusat perhatian atau focal point.  Bagi Anda yang ingin mengaplikasikan gaya minimalis, handeliar juga bsia dipilih sebagai satu ornamen di dalam ruangan khususnya ruang keluarga.
- Lampu gantung pendant
Lampu pendant adalah jenis lampu yang berlawanan dari lampu chandelier. Sumber cahaya berasl dari satu lampu saja dan paling banyak adalah 3 varian saja. Lampu jenis ini sangat cocok bagi Anda yang ingin mengaplikasikan model rumah modern dengan tidak banyak ornamen. Tentu saja dengan lampu gantung ini ruangan akan terlihat lebih luas dan juga elegan.
- Lampu gantung lantern
Lampu gantung ini mengacu pada konsep lentera yang digunakan pada zaman dahulu. Ornamen yang ditimbulkan dari lentera sangat khas terutama pada lentera China. Dengan mengusung tema lantern maka sangat cocok jika Anda ingin mengadopsi tema rumah klasik.
- Lampu gantung sconces
Berbeda dengan jenis lampu gantung, scones adalah lampu dinding. Lampu scones biasanya digunakan pada meja rias dengan pilihan warna lampu kuning. Tentu saja banya sekali varian dari lampu scones ini. Anda bisa memilih banyak gaya karena lampu scones ini banyak digunakan pada segala macam gaya.
- Lampu langit-langit
Lampu langit-langit biasanya dibentuk atau tersembungi di dalam langit-langit sehingga tidak terlalu banyak ornamen yang digunakan. Jenis lampu ini digunakan oleh banyak jenis rumah modern yang tidak membutuhan desian yang rumit seperti pada gaya klasik.
Inspirasi Gaya Ruangan Dengan Hanging Lamp Unik
Apabila Anda ingin mendapatkan lampu gantung yang unik maka Anda harus banyak mencari referensi lampu gantung di berbagai macam gaya. Banyak sekali referensi lampu gantung yang bisa Anda dapatkan. Berikut ini beberapa jenis lampu gantung yang bisa menginspirasi Anda.
Tidak hanya ruang tamu saja Anda bisa mengaplikasikan lampu gantung jenis chandelier. Anda bisa menggunakannya pada kamar tidur. Di sini Anda akan mendapatkan suasana yang lebih mewah di dalam kamr tidur bahkan memberikan aksen dimana ruangan akan terfokus pada chandelier. Agar tidak terlalu terang, Anda bisa menggunakan warna hitam.
Dinning room juga bisa Anda ciptakan lebih mewah dengan aksen dari chandelier. Warna tembaga dari pilihan cat kayu besi Orchid warna cooper akan menghiasi ruangan yang kaku menjadi lebih fleksibel.
Ruang keluarga akan selalu diseting tampilan yang hangat sertda sederhana. Tetapi bukan berarti Anda tidak bisa bahkan tidak cocok untuk memberikan aksen yang unik. Berikan sentuhan yang unik dari chandelier warna hitam dengan banyak ornamen. Jika perlu padukan oranmen chandelier sama dengan salah satu furniture misalnya saja coffee table.
Setelah banyak memilih chandelier maka Anda membutuhkan pilihan hanging lamp pendant yang lebih modern dan lebih sederhana. Anda bisa memilih hanging lamp berbentuk setengah bola yang akan lebih memusatkan daerah pencahayaan. Karena bentuk dan arah cahaya maka sangat cocok apabila digunakan pada dinning room.
Lampu gantung ini sangat cocok digunakan untuk dinning room. Anda dapat melapisi dengan warna emas yang akan memberikan kesan mewah dalam desain minimalis jika menggunakannya apda dinning room.
Pada kamar tidur Anda bisa menggunakan varian lampu sconces yang menggantikan lampu meja, bahkan varian ini akan menghemat ruangan. Warna yang dipilih bisa menggunakan warna emas.
Contoh lampus scones yang terakhir ini bisa Anda letakan di kamar maupun ruangan keluarga. Anda dapat memilih jenis warna gelap seperti cooper dan warna hitam.
Cara Mengaplikasikan Cat Kayu Besi Orchid untuk Hanging Lamp
Anda pasti sangat tertarik untuk memiliki hanging lamp yang cantik di rumah. Tapi jika di rumah masih memiliki hanging lamp yang kualitasnya bagus hanya catnya saja yang jelek, maka kamu bisa menggantinya dengan lapisan cat yang baru. Tak perlu membeli hanging lamp baru karena harganya juga tidak murah.Â
Bagi Anda yang ingin mengecat hanging lamp lama agar memiliki tampilan baru bisa menggunakan cat kayu besi Orchid. Anda bisa mengecat bagian ornamen lampu yang terbuat dari besi dengan cat ini. Ada dua tampilan yang bisa Anda dapatkan.Â
Pertama adalah semi gloss yang bisa didapatkan hanya dengan mengaplikasikan cat Orchid. Anda juga bisa mendapatkan permukaan matte jika menambahkan lapisan Bioduco top coat matte di atasnya. Namun apapun tampilan yang dipilih perlindungan yang diberikan tetap sama.Â
Proses mengaplikasikannya pun sangat mudah karena Anda bisa menggunakan alat berupa kuas saja. Manfaatkan kuas dengan bulu nilon untuk proses aplikasinya. Selain itu bahan pelarut yang digunakan adalah air. Walaupun air, cat Orchid sudah memiliki kandungan zincalume yang mencegah karat.
Berikut ini langkah aplikasi cat Orchid untuk hanging lamp tampilan matte. Jangan lupa pilih salah satu dari 10 warna favorit di atas terlebih dahulu.Â
-
Mempersiapkan hanging lamp
Lepaskan hanging lamp dan copot semua lampu dan hiasan dari kaca jika memungkinkan. Apabila ornamen kaca tak bisa dilepas, tutup dengan isolasi kertas. Kemudian amplas permukaan besi, tujuannya membuat guratan halus permukaan besi dan menghilangkan lapisan coating yang lama.Â
Anda bisa menggunakan amplas besi nomor 180 atau yang lebih kasar. Kemudian ganti perlahan dengan kertas amplas yang lebih halus maksimal nomor 220. Setelah itu bersihkan debu amplas, jangan lupa selama prosesnya hingga akhir finishing nanti gunakanlah masker.Â
-
Melarutkan cat kayu besi Orchid
Sebelum menguaskan cat langsung, Anda harus melarutkan cat Orchid. Siapkan wadah terpisah dan juga air dengan pH kurang lebih 7. Kemudian ambil 3 bagian cat dan 1 bagian air lalu aduk hingga merata di wadah yang sudah disiapkan.Â
Pastikan tidak ada cat Orchid yang mengendap, untungnya cat akan mudah larut. Perhatikan juga alat pengaduknya dan usahakan untuk menggunakan bahan stainless steel. Supaya hasil dari larutan bersih.Â
-
Menguasakan cat Orchid pada hanging lamp
Saatnya menguas, Anda bisa mencelupkan kuas bulu nilon ke dalam larutan cat. Tidak perlu terlalu penuh dan kurangi kandungan cat dalam bulu kuas dengan mengetuknya di bibir wadah. Setelah itu kuaskan merata ke besi hanging lamp.Â
Anda bisa menguaskan cat ke satu arah saja dan jangan terlalu ditekan supaya hasilnya halus. Setelah itu biarkan kering selama 60 menit tanpa dijemur. Letakkan saja di ruang pengecatan. Jika sudah kering lanjutkan dengan proses pengamplasan.Â
Gunakan amplas nomor 400 dan ulangi aplikasi cat Orchid hingga warna besi lama tertutup dan warna lebih tajam sesuai dengan yang diinginkan.Â
-
Memberikan tampilan matte
Terakhir adalah mengaplikasikan Bioduco top coat. Anda bisa melarutkan terlebih dahulu top coat matte dengan air perbandingan 2 : 1. Aduk hingga merata dan kuaskan merata ke permukaan besi.Â
Lapisan terakhir ini membutuhkan waktu kering selama semalaman. Anda bisa mendiamkannya dalam ruangan. Keesokan harinya lepaskan isolasi kertas dan pasang lampu kembali.Â
Jika Anda ingin mendapatkan produk cat kayu besi Orchid ini Anda bisa membelinya secara online melalui webiste ini secara langsung. Namun bagi Anda yang berdomisili di wilayah Cirebon dan sekitarnya sebaiknya Anda membeli secara langsung melalui kantor cabang kami di Jalan Kisabalanang no. 23 Megucilik, Weru, Cirebon, Jawa Barat. Anda dapat memilih berbagai macam warna dari produk cat kayu besi Orchid yang tersedia dalam 24 pilihan warna lengkap.
Rekomendasi Untuk Anda
- Cat Kayu Yang Bagus Untuk Finishing Tempat Lampu Gantung
- Cat Kayu dan Besi untuk Interior Bergaya Industrial
- Furniture Warna Walnut Brown Dengan Cat Kayu Jati Interior
- Aplikasi Varnish Pada Kayu Pinus untuk Furniture Interior
- Harga Cat Kayu Water Based Biovarnish Untuk Finishing Furniture Interior
- Cat Kayu Interior Anti Rayap Yang Cocok Untuk Kitchen Set
Pilihan Menarik Lainnya
- Cat Kayu Besi Yang Bagus Dan Tahan Lama Warna Merah
- 5 Jenis Cat Besi Sering Digunakan, Manakah yang Terbaik?
- Cara Finishing Kursi Besi dengan Cat Water Based
- Baik Buruk Penggunaan Pagar Besi dan Cara Merawatnya
- 7 Pilihan Warna Terbaik Cat Besi Anti Karat Orchid
- 15 Inspirasi Dapur Dengan Cat Kayu Besi Solid Warna Hitam
- Cat Besi Yang Bagus Untuk Finishing Meja Tamu
- Apa itu Cat Kayu Besi Orchid?
- Ragam Penggunaan Cat Besi Warna Tembaga Orchid Enamel
- Kenali Warna Cat Besi Terbaik untuk Pagar Rumah
- Cat Kayu Besi Water Based Orchid Kelas Dunia
- 4 Langkah Mudah Menggunakan Cat Kayu Besi Tahan Cuaca