Bengkirai adalah salah satujenis kayu yang banyak ditemukan di Indonesia. Kayu bengkirai termasuk salah satu jenis kayu komersial sebagai kayu pertukangan. Apakah Anda pernah mendengar nama kayu bengkirai? Jika Anda adalah tukang kayu pasti sudah tidak asing lagi dengan kayu ini.
Berbeda dengan tukang kayu, para DIY mungkin jarang menemukan kayu ini atau bahkan mengolahnya. Dikenal juga dengan nama yellow balau kayu bengkirai tumbuh subur di pulau Kalimantan.
Beberapa negara lain yang membudidayakan kayu bengkirai adalah Malaysia dan Filipina. Pertumbuhan tanaman bengkirai ini bisa mencapai ketinggian 140 meter dengan diameter mencapai 1,2 meter.
Apabila dilihat dari tampilan kayunya, warna yang dimiliki kayu yang khas yaitu kuning kecoklatan. Walaupun memiliki warna yang terang bukan berarti kayu bengkirai termasuk dalam jenis kayu lunak.
Justru kayu bengkirai termasuk dalam golongan kayu keras. Proses penebangan akan diikuti dengan proses pengeringan kayu yang membutuhkan waktu singkat yaitu satu bulan. Pengeringan bisa dilakukan dengan kiln dry untuk mencapai tingkat kelembaban standar sebelum didistribusikan.
Daya retak kayu bengkirai cukup tinggi sehingga untuk proses pengeringan perlu hati-hati. Perlu diperhatikan juga pada saat proses pembuatan furniture. Kayu yang mudah retak ini perlu dipotong dengan pisau yang tajam.
Masih dari penampilannya, tekstur kayunya cukup halus dan sedikit kasar di beberapa bagian. Bobot kayu bengkirai lebih dari kayu jati jadi jika dijadikan menjadi furniture pastikan pilih gaya yang minimalis.
Kelas awet kayu bengkirai cukup tinggi yaitu kelas I dan II sama seperti kayu jati. Sedangkan untuk kelas kuat nya juga sama yaitu kelas I dan II. Kayu bengkirai juga merupakan kayu yang lebih banyak digunakan untuk konstruksi bangunan dan lantai atau deck.
Kayu bengkirai yang keras tidak sulit untuk diukir. Wilayah Kalimantan sebagai penghasil kayu bengkirai juga terkenal dengan ukirannya. Jika Anda pergi ke daerah Kalimantan Timur maka banyak sekali rumah kayu yang diukir menggunakan bahan baku kayu bengkirai.
Kemudahannya untuk diukir ini menandakan kayu tidak terlalu keras untuk dipotong dan diolah menjadi furniture. Tidak sedikit pengrajin di Jawa yang memanfaatkan kayu bengkirai sebagai bahan baku furniture outdoor.
Kualitas kayu bengkirai di harga tidak mahal bahkan tidak semahal kayu jati. Hal ini dikarenakan ketersediaan kayu bengkirai cukup tinggi, mengingat masa panennya yang singkat. Jadi jika Anda ingin membangun rumah kayu dengan murah pilihlah kayu bengkirai.
Ketahanannya yang baik bagaimana dengan tampilan kayunya? Telah dijelaskan bahwa kayu bengkirai memiliki khas warna kuning kecoklatan, warna ini termasuk dalam kayu eksotik. Namun Anda harus menggunakan bahan finishing untuk memperoleh tampilan yang eksotik.
Konsep finishing yang paling tepat untuk digunakan adalah warna natural. Mengeluarkan warna alami kayu bengkirai adalah cara mudah untuk menjadikannya berpenampilan eksotik.
Kayu bengkirai memang tidak memiliki tampilan serta yang sangat eksotik seperti kayu eboni. Namun warnanya yang kuning kecoklatan menjadi ciri khas dari hutan tropis yang dapat bertahan lama.
Cara Mengecat Furniture Kayu Bengkirai Menjadi Warna Eksotik
Bagaimana cara untuk bisa mengeluarkan tampilan kayu bengkirai menjadi lebih eksotik? Caranya tergantung dengan pemilihan bahan finishing dan teknik aplikasi. Apakah bahan finishing yang Anda gunakan? Apakah Anda sudah menguasai teknik finishing yang seharusnya digunakan?
Mari kita mulai dengan memilih bahan finishing yang tepat. Ada banyak produk cat kayu warna natural yang bisa Anda pilih. Jenis cat yang memberikan warna natural harus bisa menjaga transparansi kayu tetap bertahan lama.
Transparansi sangat penting untuk menjaga warna kayu bengkirai tetap terlihat. Selain itu lapisan cat juga harus mampu menjaga warna kayu tetap bertahan lama. Sinar UV adalah penyebab utama warna kayu menjadi cepat pudar.
Nah untuk jenis cat kayu yang dibutuhkan tidak lain adalah polyurethane water based. Cat ini memiliki perlindungan sinar UV dua kali lipat dibandingkan dengan pernis biasa. Bahkan cat mampu melindungi dari kerusakan pemakaian.
Misalnya saja Anda akan mengecat decking kayu bengkirai di kolam renang. Maka air kolam renang akan cepat merusak tampilan kayu. Disinilah cat polyurethane akan bekerja memberikan perlindungan maksimal sama halnya dengan perlindungan terhadap sinar UV.
Mengapa water based? Karena semua cat yang berbahan dasar air mampu memberikan transparansi yang bertahan lama. Anda tidak perlu bermasalah dengan efek warna kuning yang muncul dan menghilangkan tampilan eksotiknya.
Di antara berbagai merk cat polyurethane Anda bisa menggunakan produk Biothane. Selain cat polyurethane Anda juga membutuhkan cat dasar kayu yang akan menajamkan warnanya. Cat ini disebut sebagai wood stain.
Warna wood stain yang diharapkan mampu menampilkan nilai eksotik adalah coklat. Fungsinya adalah meningkatkan warna coklat yang terdapat pada kayu bengkirai. Anda harus memilih warna coklat yang mirip dengan warna coklat kayu bengkirai.
Produk yang memiliki warna tersebut adalah Biovarnish wood stain warna brown. Warna ini dijamin akan meningkatkan kesan eksotik dari kayu bengkirai apapun bentuk olahannya. Disamping itu, kedua bahan tersebut tidak membutuhkan teknik finishing yang sulit.
Apabila Anda akan melakukan finishing pada lantai kayu cukup menggunakan pad maka cat akan meresap pada kayu bengkirai dengan baik. Jika Anda akan mengecat furniture maka Anda bisa mengaplikasikannya dengan kuas.
Teknik finishing yang akan dijelaskan kali ini adalah finishing lantai kayu bengkirai. Baik itu deck kolam renang, lantai kayu dalam rumah atau lantai kayu gedung perkantoran. Semua proses finishingnya tidak jauh berbeda yaitu sebagai berikut.
- Lakukan proses pengamplasan dengan mesin amplas lantai kayu. Proses pengamplasan harus menghasilkan lantai kayu yang benar-benar halus.
- Bersihkan debu lantai kayu menggunakan vakum hingga seluruh lantai bersih.
- Campurkan Biovarnish wood stain warna brown dengan air. Dapatkan larutan mencapai 11-12 NK2. Aplikasikan larutan wood stain dengan pad searah serta kayu. Pastikan searah serat untuk mendapatkan hasil yang halus dan rata.
- Tunggu lantai menjadi kering kemudian lanjutkan dengan pengamplasan ambang dengan kertas amplas halus. Bersihkan debu dengan vakum cleaner.
- Aplikasikan wood stain sekali lagi dengan cara yang sama. Setidaknya dua lapisan sudah mempertajam warna kayu. Tunggu kering, lanjutkan dengan pengamplasan dan pembersihkan debu.
- Campurkan Biothane dengan air hingga mendapatkan larutan 11-12 NK2. Aplikasikan larutan cat dengan pad searah serat kayu. Anda bisa menunggu seluruh lapisan cat mengering dalam semalam.
Lapisan cat yang sudah kering dapat langsung digunakan. Proses kering ini tidak memakan waktu lama dibandingkan Anda menggunakan bahan finishing seperti minyak kayu. Biasanya untuk finishing dengan minyak Anda perlu menunggu waktu berminggu-minggu sebelum kering.
Menggunakan cat berbahan dasar air untuk kayu bengkirai adalah langkah yang tepat. Selain meningkatkan tampilan eksotik, cat ini juga tidak menimbulkan toxic yang banyak dikeluarkan cat lainnya.
Rekomendasi Untuk Anda
- Tips Aplikasi Plitur Pintu Biovarnish untuk Tampilan Eksotik
- Cara Merawat Lantai Kayu Bengkirai
- 9 Tips Mengecat Furniture Lama Menjadi Baru Layaknya Profesional
- Temukan 6 Tips dan Trik Mengecat Pintu Menjadi Baru
- 5 Trik Membuat Furniture Bambu Menjadi Lebih Menarik
- Ternyata Mudah, Ini Cara Finishing Kayu Mahoni Menjadi Kayu Jati
Pilihan Menarik Lainnya
- Agen Bahan Pemutih Kayu WA 250 Untuk Garden Furniture
- Rahasia Finishing Lantai Kayu Sonokeling untuk Menampilkan Warna Eksotiknya
- Pilih Mana, Open Pore atau Close Pore?
- Cara Mengecat Kayu Yang Benar Untuk Lis Plafon Kayu
- Apakah Jenis Kayu Terbaik untuk Furniture? Cermati Juga Finishingnya
- Mengenal Jenis-Jenis Kayu dan Cat Kayu Eksterior yang Tepat
- Cara Mengecat Tembok yang Benar dan Tepat
- 5 Tips Cara Mengecat Kayu dengan Kuas Tanpa Meninggalkan Brush Mark
- 10 Tips Mengecat Furniture dengan Cat Kayu Solid dengan Alat Semprot
- Cara Mengecat Dinding Bergaris Sendiri
- Plitur Kayu Terbaik Untuk Finishing Scandinavian Furniture
- Kelebihan Furniture Khas dari Jepara