Dempul Kayu Mahoni Yang Tepat Untuk Furniture

dempul kayu mahoniDempul kayu mahoni merupakan komponen furniture yang penting untuk meratakan permukaan kayu yang cacat.

Kayu mahoni juga sering digunakan untuk furniture karena memiliki tekstur halus dan pori-pori kecil. Kadangkala kayu mahoni digunakan untuk furniture walaupun ketahanan dan keawetan tidak sebagus kayu jati. Seratnya yang lurus dan terpadu tidak jarang furniture tetap menggunakan warna transparan agar serat-serat kayu tetap terlihat. Seperti halnya kasus pada kayu jati, permukaan kayu mahoni juga mengalami cacat. Salah satu langkah yang selalu digunakan adalah dengan dempul buat kayu mahoni.

promo produk finishing natural oil dan sanding sealer

Baca Juga : cara dempul kayu jati langkah demi langkah

Pendempulan juga sangat penting untuk menyamarkan cacat serat meratakan kayu agar mudah diaplikasikan cat saat finishing. Mengaplikasikan dempul ke permukaan secara sempurna juga akan mempengaruhi hasil akhir dari furniture. Apabila dempul kayu mahoni diaplikasikan secara tidak sempurna, hasilnya adalah pori-pori tidak menutup dengan sempurna atau dempul akan bergelombang.

Aplikasi Dempul Kayu Mahoni Yang Tepat

Serat kayu mahoni yang lurus dan terpadu tidak menutup kemungkinan juga mengalami cacat pada kayu. Seperti yang diulas di atas, untuk mengatasi masalah tersebut maka harus diaplikasikan dempul untuk menyamarkan cacat pada dempul. Lalu bagaimanakah cara aplikasinya? Berikut langkah-langkah aplikasi dempul tepat yang dapat Anda lakukan:

  1. Pastikan permukaan media kayu telah kering benar (MC < 15%) dan bebas dari debu, kotoran atau bekas minyak
  2. Aplikasikan dengan cara skrape mengunakan pisau palet searah serat.
  3. Tunggu sampai kering benar kurang lebih 20 menit. Lalu amplas dengan kertas amplas jenis alumunium oxide no 240. Searah serat sampai halus dan serat kayu terlihat.
  4. Ulangi lagi dengan prosedur aplikasi ini, sampai lubang cacat tekstur permukaan dan pori-pori benar-benar tertutup sempurna, halus dan rata.

Mengenal Dempul Aman dan Ramah Lingkungan

BioColours Wood Filler
BioColours Wood Filler

promo produk biovarnish sanding sealer

Pada umumnya, dempul yang di jual di pasaran merupakan dempul solvent based yang cenderung berbahaya bagi kesehatan dan lingkungan. Alangkah baiknya menggunakan dempul water based yang aman dan ramah lingkungan. Salah satu dempul water based di Indonesia yang aman dan ramah lingkungan adalah BioColours Wood Filler. Dempul ini telah sesuai dengan standar keamanan dan kesehatan bahan kimia dari Uni Eropa ECHA Reach Regulation Compliance dan kandungan VOC jauh di bawah ambang batas yang ditetapkan oleh US-Enviromental Protection  Agency (EPA). Dempul water based ini memiliki daya rekat tinggi, tahan air, mudah diampelas, dan cepat kering.

Setelah mengaplikasikan Wood Filler, maka finishing selanjutnya adalah mengaplikasikan main coat. Anda dapat menggunakan main coat Wood Stain Indoor (WSI), main coat bertujuan untuk memberikan warna dasar agar hasil akhir finishing lebih maksimal. Setelah itu, barulah Anda aplikasikan colouring untuk langkah akhir. Colouring pada kayu mahoni, Anda dapat mengaplikasikan BioColours Biovarnish. Kedua cat tersebut merupakan cat water based yang aman dan ramah lingkungan. Memiliki kerekatan film yang bagus, tahan air, cepat kering dan mudah diaplikasikan.

Untuk mendapatkan komponen bangunan water based tersebut, Anda dapat menghubungi Bio Industries via telp ke no 0822-2026-5056 atau WA ke no. 0878-3934-6433. Apabila Anda berada di area Yogyakarta dan sekitarnya, silahkan kunjungi kantor Bio Industries di Jl. Sidikan No.94, Yogyakarta. Demikian ulasan aplikasi dempul kayu mahoni semoga memudahkan Anda dalam finishing untuk hasil yang lebih optimal. Alangkah baiknya Anda menggunakan dempul yang aman dan ramah lingkungan demi kesehatan dan lingkungan.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.