jendela kayu

Mengubah Jendela Kayu Kusam Tampil Berbeda dengan Chalk Paint

Apakah Anda tahu penyebab jendela kayu menjadi kusam? Jika sudah kusam, lantas bagaimana cara untuk mengatasinya? Tentu saja Anda harus mengubah tampilan kusam tersebut menjadi apik kembali. Jendela dari bahan kayu lebih mudah untuk diperbaharui tampilannya dibandingkan bahan aluminium atau UPVC. 

Kayu untuk bahan jendela sudah digunakan sejak lama, sebuah rumah layaknya memiliki jendela yang terbuat dari kayu. Alasannya bukan karena mudah diubah tampilannya tetapi material ini murah dan cukup praktis digunakan. Proses pembuatannya cenderung mudah. 

promo produk finishing natural oil dan sanding sealer

Bagi Anda yang memiliki kusen jendela dari bahan kayu dan tampilannya mulai kusam jangan biarkan terlalu lama. Karena kerusakan material kayu bisa lebih cepat terjadi. Bisa saja material rusak karena jamur atau rayap.

Untuk mengatasi jendela kayu kusam Anda bisa menggunakan Bioduco chalk paint. Jenis cat yang sangat mudah diaplikasikan ini cocok untuk mengatasi tampilan kusam pada jendela. Mengapa Anda harus menggunakan chalk paint dan bagaimana caranya? Bisa ikuti langkah lengkapnya di sini. 

4 Penyebab Jendela Kayu Menjadi Kusam

Apapun material yang digunakan untuk jendela pasti suatu saat akan rusak karena penggunaan yang sering. Jika berbahan kayu, kerusakan bisa terjadi sekitar lima tahun bahkan beberapa tahun setelah jendela dipasang. 

Tampilannya yang bertahan tergantung dengan bahan coating yang digunakan di awal. Ada beberapa alasan mengapa jendela kayu minimalis atau jendela dengan gaya lain di rumah Anda mulai kusam. Mengenali sumber penyebabnya membuat Anda bisa berhati-hati dalam memilih bahan finishing. 

promo produk biovarnish sanding sealer

1. Sinar UV

Sinar matahari yang mengenai jendela, apalagi jika rumah Anda menghadap ke Barat atau Timur akan lebih cepat dan mudah kusam. Penyebabnya adalah sinar UV yang terkandung dalam cahaya matahari. 

Adanya sinar UV akan membuat warna kayu mudah pudar apabila tidal dilapisi dengan coating yang bagus. Selain itu biasanya akan membuat lapisan clear coat dan top coat pada permukaan kayu juga menguning. Semua tergantung bahan finishing yang Anda gunakan. 

2. Terlalu sering di lap dengan air

Apakah Anda sering membersihkan jendela bahkan setiap hari? Apabila Anda membersihkannya menggunakan kain yang dibasahi bahkan memanfaatkan sabun maka jelas saja jendela kayu berubah menjadi kusam. 

Air apalagi sabun akan membuat coating lebih cepat pudar apabila diaplikasikan setiap hari. Belum lagi gesekan yang terjadi ketika Anda mengelap akan membuat permukaan coating mendapatkan banyak goresan. 

3. Lapisan coating tipis

Apakah Anda mengaplikasikan pernis saja pada daun jendela kayu? Jika iya maka tampilan kusam pada kayu akan lebih cepat terjadi. Masalah ini tentu saja akan sangat mengganggu, belum lagi lapisan coating tipis cenderung tidak melindungi kayu dari apapun. 

Baik itu dari rayap, jamur hingga debu dan goresan. Oleh karena itu Anda harus pintar dalam memilih lapisan coating yang tepat dan apa saja yang digunakan. Karena untuk mendapatkan coating kuat, pernis saja tidak cukup untuk melindungi. 

4. Hanya menggunakan poles kayu

Apakah Anda ingin mendapatkan warna natural pada jendela kayu klasik di rumah? Lantas Anda menggunakan bahan poles kayu tetapi tidak rutin untuk mengulanginya. Poles kayu bukanlah produk yang membentuk lapisan coating namun menyerap ke dalam pori. 

Apabila poles kayu tidak diaplikasikan dengan rutin maka perlindungan pada kayu akan menghilang. Karena bahan poles melindungi kayu dari bagian dalam. Jadi jika ingin mendapatkan tampilan bebas kusam pada jendela kayu sebaiknya gunakan cat bukan poles kayu. 

Bioduco Chalk Paint Penyelamat Jendela Kayu yang Kusam

Anda ingin memiliki jendela minimalis atau klasik? Warna yang diberikan tidak selamanya harus natural kayu. Ada pilihan warna lain yang bisa digunakan dari produk Bioduco chalk paint. Cat kayu yang akan mengubah tampilan jendela kusam ini sangat mudah diaplikasikan. 

Ketika jendela memiliki tampilan kusam, Bioduco chalk paint hadir sebagai penyelamat agar tampilan jendela menjadi anyar. Chalk paint adalah produk cat berpelarut air dan Bioduco adalah satu-satunya merk yang ada di Indonesia. 

Kusen jendela kayu akan berubah dengan warna-warna pastel yang disajikan untuk Anda. Untuk jendela minimalis hingga klasik, Anda bisa memilih warna putih susu yang tersedia. Sebagai penyelamat jendela kusam, apa saja kelebihan yang akan diberikan oleh Bioduco chalk paint?

  1. Daya tutup yang tinggi

Bekerja sebagai primer coat, Bioduco chalk paint adalah produk cat yang bisa memberikan warna dengan daya tutup tinggi. Anda cukup memberikan dua lapisan maka warna asli kayu hingga seratnya tidak lagi terlihat mencolok. 

Produk chalk paint ini akan lebih hemat digunakan karena memiliki daya tutup baik. Anda tidak perlu mengaplikasikan cat hingga empat lapisan lebih. 

  1. Warna tajam dan tahan lama

Produk Bioduco menyediakan 20 pilihan warna yang lembut dengan daya tutup baik. Disamping itu, warna yang dihadirkan pun lebih tajam dan bisa bertahan lama. Misalnya saja Anda menggunakan warna putih atau hijau. Jika dirawat dengan baik maka bisa bertahan hingga lima tahunan lebih. 

Dengan warna tajam, rumah Anda bisa terlihat lebih apik. Selain itu proses recoating juga tidak perlu dilakukan berulang kali setiap dua atau tiga tahun sekali. Semakin lama proses recoatingnya tentu tidak akan merepotkan bukan? 

  1. Cat dengan bahan pelarut air

Ada beragam manfaat yang akan didapatkan dari produk cat kayu yang menggunakan air sebagai bahan pelarutnya. Pertama cat tidak menimbulkan bau di mana biasanya mengganggu pernapasan manusia. 

Kedua cat dengan pelarut air lebih hemat, Anda tidak perlu untuk membeli bahan pelarut lagi. Keuntungan ketiga adalah cat bisa lebih cepat kering tanpa dijemur. Karena air adalah bahan yang mudah menguap tanpa bantuan panas setelah cat diaplikasikan. 

  1. Proses aplikasi mudah 

Secara keseluruhan, jika Anda hendak mengecat jendela minimalis atau klasik dengan Bioduco, cat bisa diaplikasikan dengan mudah. Anda tidak akan kesulitan dalam hal aplikasi karena bisa dilakukan dengan kuas. 

Kuas yang digunakan adalah bulu nilon yang tak mudah kaku dan mudah dibersihkan. Ditambah dengan waktu kering cepat, tak butuh waktu lama untuk menyelesaikan pengecatan. 

Cara Mengecat Bioduco Chalk Paint pada Jendela Kayu

Proses pengecatan yang mudah berikut ini bisa Anda ikuti. Tapi sebelumnya pilih warna dari chalk paint. Jika sudah, ikuti langkah pengecatannya berikut ini. 

  1. Mulai dengan mengamplas jendela dengan kertas amplas kasar. Kemudian buat bersihkan debu menggunakan kain. 
  2. Perbaiki dulu kerusakan pada jendela menggunakan dempul seperti bekas lubang paku atau goresan. 
  3. Campurkan Bioduco chalk paint dengan air menggunakan perbandingan 2:1 dan aduk hingga merata.
  4. Kuaskan chalk paint ke satu arah pada permukaan jendela. Kemudian tunggu kering selama 60 menit. 
  5. Setelah itu amplas permukaan jendela yang sudah kering dengan amplas nomor 400 secara manual. 

Setelah langkah kelima, Anda bisa mengulangi langkah keempat jika larutan coating sudah mengering. Baru diamkan jendela kayu agar kering selama semalaman. 

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Shopping Cart