Kelebihan Dempul Kayu Water Based

Selain unggul dalam hal kualitasnya sebagai base coat secara umum, kelebihan dempul kayu water based juga meliputi keamanannya ketika digunakan. Tidak seperti dempul kayu solvent based yang memiliki kandungan VOC tinggi, dempul water based sangat aman karena kandungan VOC yang sangat rendah.

Kelebihan dempul kayu water based juga dimiliki Biocolours Wood Filler
Kelebihan dempul kayu water based juga dimiliki Biocolours Wood Filler

Berbagai produk dempul kayu tersedia di pasaran. Dari jenis pelarutnya, bisa dibedakan dua jenis dempul kayu, yakni dempul kayu water based dan dempul kayu solvent based. Dempul kayu water based adalah dempul yang menggunakan pelarut air sedangkan dempul kayu solvent based adalah dempul yang menggunakan pelarut solvent. Bila dibandingkan, kelebihan dempul kayu water based lebih banyak dibanding dempul kayu solvent based. Faktor krusial yang meningkatkan kelebihan dempul kayu water based lebih unggul adalah kemampuan lapisannya untuk memuai dan mengkerut mengikuti kayu tempat ia diaplikasikan saat terjadi perubahan suhu.

promo produk finishing natural oil dan sanding sealer

Dengan demikian, dempul water based atau yang berpelarut air tidak akan mudah pecah. Ia akan lebih maksimal sebagai base coat sehingga hasil finishing secara keseluruhan menjadi lebih baik. Sebab, sebagai lapisan yang diaplikasikan pertama kali, kualitas dempul kayu memang sangat mempengaruhi hasil akhir finishing kayu,

Selain itu, kelebihan dempul kayu water based juga ditunjukkan dari metode aplikasinya yang lebih luas dan mudah. Dempul berpelarut air umumnya bisa diaplikasikan dengan beragam cara bahkan di-spray. Dempul kayu solvent based mungkin saja bisa di-spray namun Anda harus benar-benar waspada pada faktor keamanannya yang meragukan.

Kelebihan Dempul Kayu Water Based dalam Hal Keamannnya bagi Kesehatan dan Lingkungan

Alasan aplikasi dempul solvent based lebih membahayakan adalah karena kandungan VOC dalam pelarutnya seperti thinner dan spiritus. VOC (Volatile Organic Compounds) atau senyawa organik mudah menguap memiliki efek yang buruk bagi kesehatan. Senyawa VOC seperti benzena dan xylena akan menguap saat disemprot dan menyebabkan gangguan kesehatan yang beragam. Paparan dengan intensitas rendah hanya akan menyebabkan rasa pusing. Namun, paparan yang intensitasnya tinggi bisa menyebabkan gangguan pada sistem syaraf pusat.

Dengan bahayanya tersebut, penggunaan dempul kayu solvent based sebaiknya dihindari bahkan bila Anda mengaplikasikannya bukan dengan dispray. Sebab, kandungan VOC masih sangat mungkin berada pada dempul kayu yang telah kering dan akan menguap secara berkala meracuni udara dalam ruangan.

promo produk biovarnish sanding sealer

Gunakanlah dempul kayu water based seperti Biocolours Wood Putty dan Biocolours Wood Filler. Kelebihan dempul kayu water based dari kualitas proteksi, kemudahan aplikasi, hingga keamanannya dimiliki oleh kedua produk tersebut. Untuk informasi dan pemesanan, silahkan hubungi Customer Care kami di +62.274.388.301 dan email di [email protected].

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Shopping Cart